Informasi Terbaru Lowongan Kerja PT Bank Central Asia Tbk, BCA


Sumber & Informasi Pendaftaran :

PT Bank Central Asia Tbk
atau yang dikenal dengan BCA merupakan salah satu bank swasta terbesar di Indonesia yang didirikan pada tahun 1957 dengan nama Bank Central Asia NV dan pernah menjadi bagian penting dari Salim Group. Sekarang bank ini dimiliki oleh salah satu grup perusahaan rokok terbesar di dunia yaitu Djarum. Berdasarkan sejarahnya, pada tahun 1955 NV Perseroan Dagang dan Industrie Semarang Knitting Factory berdiri sebagai cikal bakal BCA yang didirikan oleh Sudono Salim pada tanggal 21 Februari 1957 yang berkantor pusat di Jakarta.

Pada bulan Mei 1975 salah seorang pengusaha bernama Mochtar Riady bergabung dengan BCA, selanjutnya beliau banyak melakukan perubahan dengan memperbaiki sistem kerja di bank pada saat itu danjuga merapikan arsip-arsip yang kala itu ruangannya tidak terawat. Di tahun 1977 Bank Central Asia selanjutnya melakukan penggabungan (merger) dengan dua bank lain yaitu Bank Gemari yang dimiliki Yayasan Kesejahteraan Angkatan Bersenjata Republik Indonesia, lalu kantor Bank Gemari dijadikan kantor cabang BCA, hal tersebut yang membuat BCA menjadi bank devisa.

Saat ini "Perusahaan" membuka kesempatan untuk bergabung di dalam setiap divisi perusahaan, untuk mencari individu yang terampil, berkeinginan untuk maju, memiliki semangat untuk belajar dan akan dipersiapkan untuk menjadi para leader di masa mendatang dalam memajukan Perusahaan.

Rekrutmen PT. Bank Central Asia Tbk


Berikut informasi mengenai posisi yang dibutuhkan, deskripsi kerja, batas waktu penerimaan lamaran kerja serta persyaratan yang dibutuhkan dalam proses rekrutmen, adalah sebagai berikut.

Posisi : Program Permagangan Bakti
Deskripsi :
  • Bagi Anda lulusan SMA / SMK ataupun Diploma, Program Permagangan Bakti ini merupakan pilihan yang tepat untuk mendapatkan pengalaman di bidang operasional perbankan dan ilmu lainnya yang akan menunjang Anda untuk menjadi seorang yang profesional. Dengan pelatihan serta proses magang yang intensif, Anda akan belajar banyak hal bersama BCA. Pada akhir masa Magang, Anda juga akan menerima sertifikat dan tunjangan beasiswa bagi Anda yang tertarik untuk menjadi bagian dari Program Permagangan Bakti tersedia dua posisi, yaitu Customer Service dan Teller.  
Persyaratan :
  • Warga Negara Indonesia
  • Pria / Wanita berpenampilan menarik 
  • Lulusan SMA / SMK (nilai rata-rata rapor semester 5,6 min. 70) 
  • Lulusan D1 - D3 dan S1 (IPK min. 2,50) 
  • Usia 17 s/d 24 tahun
  • Sehat jasmani dan rohani 
  • Ramah dan mampu berkomunikasi dengan baik
  • Tidak pernah terlibat Narkoba dan pelanggaran hukum lainnya 
  • Bersedia ditempatkan di seluruh cabang BCA di wilayah kota seleksi
  • Lulus seleksi
  • Belum menikah dan bersedia tidak menikah selama menjalani Program Permagangan Bakti
  • Belum pernah mengikuti program Magang Bakti BCA sebelumnya

Posisi : Management Development Program (MDP)
Persyaratan Lowongan Kerja :

  • Bersemangat untuk belajar dan menyukai tantangan
  • Keterampilan kepemimpinan, interpersonal dan komunikasi yang sangat baik
  • Bersedia ditempatkan di seluruh Indonesia
  • Lulusan baru dipersilakan untuk melamar
  • Minimal Gelar Sarjana dengan minimal IPK 3,00 (S1) / 3,25 (S2)
  • Usia maksimal 24 tahun (S1) atau 26 tahun (S2)
  • Belum menikah dan bersedia tidak menikah selama 1 tahun program pendidikan

Posisi : Relationship Officer
Persyaratan Lowongan Kerja :
  • Pendidikan minimal S1 dari semua jurusan
  • Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 2.75 dari skala 4.00
  • Usia maksimal 24 tahun
  • Memiliki minat terhadap kewirausahaan dalam dunia kerja
  • Menyukai dunia marketing / bisnis
  • Senang menjalin relasi dengan orang lain
  • Memiliki kemampuan negosiasi yang baik
  • Mampu bekerja dibawah tekanan
  • Memiliki keinginan berprestasi
  • Belum menikah dan bersedia untuk tidak menikah selama pendidikan
  • Bersedia menjalani ikatan dinas setelah pendidikan

Posisi : Team Leader Data Analytic & Business Review
Persyaratan Lowongan Kerja :
  • Pengalaman bekerja minimal 3 tahun di bidang data analytic / business analyst
  • Minimal IPK 2.75 dari skala 4.00
  • Latar belakang pendidikan minimal S1 dengan jurusan Teknik Informatika/Statistika
  • Usia maksimal 35 tahun
  • Menguasai SQL Database
  • Menguasai bahasa pemrograman seperti R atau Phyton atau sejenisnya
  • Mampu bekerja dalam tim (diutamakan yang mempunyai pengalaman memimpin project/tim)

Posisi : DevOps Engineer
Persyaratan Lowongan Kerja :
  • Minimal lulusan S1 Teknik Informatika dan Sistem Informasi
  • IPK minimal 3.00
  • Usia maksimal 28 tahun
  • Memiliki pengetahuan mengenai konsep DevOps, CI/CD, Disaster Recovery Plan, dan Infrastructure as a Code
  • Menguasai minimal 1 bahasa pemrograman dan familier dengan penggunaan Jenkins, Git, dan Ansible
  • Memiliki pemahaman mengenai penggunaan Cloud, Docker, dan Container
  • Memiliki pemahaman mengenai konsep Microservices
  • Bersedia ditempatkan di Tangerang

Posisi : Software Quality Control Engineer
Persyaratan Lowongan Kerja :
  • Minimal lulusan  S1 Teknik Informatika dan Sistem Informasi
  • IPK minimal 3.00
  • Usia maksimal 28 tahun
  • Memiliki pengetahuan mengenai REST (web service) dan CI/CD
  • Memiliki pengalaman dalam mengoperasikan GitLab, Jenkins, SoapUI, Postman, dan JMeter menjadi nilai tambah
  • Memiliki pengalaman menggunakan Java Programming
  • Bersedia ditempatkan di Tangerang

Posisi : IT Project Management
Persyaratan Lowongan Kerja :
  • Minimal lulusan S1 semua jurusan, diutamakan dari Teknik Industri
  • IPK minimal 3.00
  • Usia maksimal 28 tahun
  • Memiliki kemampuan untuk memimpin, berkomunikasi dan berkoordinasi dengan berbagai pihak, dan mengukur nilai sebuah produk
  • Memiliki kemampuan untuk membuat perencanaan dan jadwal dalam project
  • Memahami peran dan implementasi dalam AGILE/SCRUM
  • Memiliki pengalaman minimal 2 tahun sebagai IT Project Manager
  • Bersedia ditempatkan di Jakarta

Informasi Alamat Perusahaan :
PT. Bank Central Asia, Tbk (Head Office)
Menara BCA, Grand Indonesia
Jl. MH Thamrin No. 1, Jakarta 10310
Email : recru
itment@bca.co.id

Dengan informasi posisi, deskripsi kerja, dan persyaratan lowongan kerja diatas. Apabila Sahabat pencari kerja berminat dan dapat memenuhi persyaratan yang disebutkan diatas, segera kirimkan lamaran kerja atau pendaftaran secara online pada halaman berikut.

Halaman Pendaftaran & Lowongan Kerja :


Subscribe Our Newsletter